Total Tayangan Halaman

Selasa, 28 Juni 2011

JENIS-JENIS HAMSTER

Hamster adalah binatang pengerat yang berasal dari gurun, memiliki kantung pada mulutnya sehingga bisa menyimpan makanan di mulutnya. Hamster yang umum dikenal dan dipelihara sebagai pet ada 5 jenis yakni:
(1) Hamster Syria;
(2) Hamster Campbel;
(3) Hamster Winter White;
(4) Hamster Roborovski;
(5) Hamster Chinese.

Di Indonesia umumnya banyak dijual jenis-jenis nomor 1-4, sedangkan untuk Hamster Chinese belum ada di petshop-petshop dan pusat penjualan hewan di Indonesia.
Hamster Syria berbadan besar, jinak, tidak menggigit. Sedangkan 3 hamster lainnya berbadan mini. Untuk Hamster Campbel, bersifat suka menggigit, sehingga tidak bisa dipegang tangan kosong, Hamster Winter White bersifat jinak, tidak menggigit dengan ciri2 fisik sangat mirip dengan Hamster Campbel, yaitu memiliki garis pada bagian tengah punggungnya. Satu tips untuk membedakan Hamster Campbel dan Hamster Winter White adalah dengan memegangnya, kalau digigit berarti itu Hamster Campbel (haha). Tentu bukan hanya itu cara membedakan mereka, cara lain adalah melihat bulu pada kakinya, bulu Hamster Winter White lebih tebal dan banyak dibanding Hamster Campbel. Hamster Roborovski bersifat jinak, namun sangat gesit sehingga susah ditangkap dan untuk menangkapnya harus dengan agak menekannya sehingga karena merasa diganggu dia akan menggigit. Hamster ini berciri fisik mukanya berbulu banyak dan paling kecil diantara hamster-hamster yang lain.

Diambil dari: hamster-farm.blogspot.com

Tidak ada komentar: