Total Tayangan Halaman

Kamis, 14 Juli 2011

Autobild Award 2008

Indonesian Autobild Award 2008 E-mail
Written by Iman
Logo Autobild
Logo Autobild
Melalui berbagai test oleh tim Autobild Indonesia, akhirnya dengan penuh kompetensi, beberapa kendaraan yang ada di Indonesia dari berbagai pihak ATP berhasil meraih penghargaannya. Terhitung paling banyak meraih penghargaan Autobild Award 2008 ini mobil dari Toyota dari pihak ATPM-nya Toyota Astra Motor, walaupupun sedikit menimbulkan pro dan kontra. Namun yang bukan hanya pihak TAM yang bisa berbangga hati, pihak ATPM, seperti PT. Krama Yudha Tiga Berlian pun bisa berbangga hati karena berhasil beberapa kali meraih penghargaan dalam kategori yang sama dan termasuk paling bergengsi dari ajang yang berbeda.

Seperti kategori Best Medium Sedan dari Autobild Award 2008 berhasil digenggam oleh Mitsubishi Lancer EX. PT. Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) selaku pihak ATPM Mitsubishi di Indonesia mengatakan penghargaan ini adalah yang kedua kalinya diraih setelah sebelumnya di ajang Indonesia International Motor Show 2008 ke-16 mobil ini juga telah berhasil memboyong penghargaan di kategori yang sama.

Dari ATPM Mitsubishi tidak hanya Mitsubishi Lancer EX saja yang kembali mendapatkan penghargaan Autobild Award, akan tetapi Strada Triton yang sejak awal kemunculannya di Tahun 2007 telah mendapatkan penghargaan ini, di tahun 2008 ini pun kembali sukses meraih penghargaan Autobild Award 2008 kategori Best Double Cab. Pihak KTB juga mengumumkan bahwa Mitsubishi Strada Triton telah berhasil menguasai pangsa pasar penjualan kendaraan jenis double cab pick up 4x4 di Indonesia lebih dari 50 persen.
Mitsubishi Lancer EX & Suzuki SX-4
Mitsubishi Lancer EX & Suzuki SX-4

Sedangkan pihak PT. Indomobil Niaga International selaku pihak ATPM Suzuki Indonesia juga bisa tersenyum lebar dengan SX4-nya, mobil produksinya yang satu ini juga telah mampu menggondol penghargaan dari kategori Car Of The Year 2008 yang juga cukup bergengsi.

Data Peraih Autobild Award 2008 :

Car of the Year 2008 : Suzuki SX-4
Best Fuel Consumption : Nissan Livina
Best Accomodation : Daihatsu Gran Max
Best Acceleration : VW Golf R-Line
Best Comfort : Lexus LS 460
Best Value : Mazda CX-9
Best handling : Subaru Impreza
Best Green car : Ford Focus
Best Green Car (Non-Hybrid) : Toyota Prius

Sport Car : Audi TT
City Car : Kia Picanto
Estate : Audi A6 Avant
Double Cab : Mitsubishi Triton
Most Innovative Technology : Audi Drive Select
Reader's Choice : Toyota Yaris
People Carrier : Toyota Avanza

LUXURY
Small Sedan : Mercedes-Benz C-Class
Medium sedan : Jaguar XF
Big Sedan : Lexus LS
SUV : BMW X6
MPV : Toyota Alphard

HATCHBACK
Small :Peugeot 207
Compact :Honda Jazz
Medium :Subaru Impreza

SUV
Big :Volkswagen Tiguan
Compact :Suzuki SX4
Medium :Nissan X-Trail

MPV
Big :Hyundai H1
Compact :Nissan Grand Livina
Medium :Toyota Kijang Innova

SEDAN
Small :Suzuki baleno
Medium :Mitsubishi Lancer
Big :Toyota Camry

(Sumber : Kompas.com, Okezone.com)

Diambil dari: http://oldsite.situsotomotif.com/berita-otomotif/hot-news/indonesian-autobild-award-2008-/

Tidak ada komentar: